Memasak Nasi dengan Air Panas Ternyata Banyak Keuntungannya

 Nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia dan hampir setiap hari ibu-ibu memasak nasi. Dahulu memasak nasi dilakukan secara manual menggunakan alat-alat sederhana seperti panci. Tetapi saat ini ketika teknologi semakin maju, memasak nasi dilakukan dengan menggunakan rice cooker. Hampir setiap rumah memiliki rice cooker.

Memasak menggunakan rice cooker juga menimbulkan perdebatan. Ada yang menyarankan memasak nasi menggunakan air dingin ada juga yang menyarankan untuk memasak menggunakan air panas. Menggunakan air dingin mupun air panas tidak ada yang salah. Tetapi memasak menggunakan air panas lebih menguntungkan.
Ternyata memasak menggunakan nasi menggunakan air dingin levbih memakan waktu yang lebih lama, karena air dingin harus dimasak terlenbih dahulu.Artinya aliran listrik yang digunakan semakin banyak. Sedangkan ketika menggunakan air panas nasi yang dimasak lebih cepat matang dan bisa menghemat listrik. Selain itu menggunakan air panas membuat bakteri yang ada didalam air sudah mati. Ada beberapa masyarakat yang mempercayai kalua memasak menggunakan air panas membuat lapisan rice cooker menjadi terkelupas, ternyata itu semua hanyalah sebuah mitos yang tak perlu dipercayai.

Komentar